Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Minggu, 23 Mar 2025, 09:24 WIB

Hoeness Perpanjang Kontrak sebagai Pelatih Stuttgart

Pelatih Stuttgart yang banyak diminati klub-klub top Eropa, Sebastian Hoeness, resmi memperpanjang kontraknya selama satu musim hingga 2028

Foto: AFP

DORTMUND - Pelatih Stuttgart yang banyak diminati klub-klub top Eropa, Sebastian Hoeness, resmi memperpanjang kontraknya selama satu musim hingga 2028, demikian diumumkan, Sabtu (22/3) waktu setempat.

Hoeness sebelumnya dikaitkan dengan sejumlah klub besar Jerman seperti RB Leipzig dan Borussia Dortmund, serta menjadi kandidat potensial bagi Bayer Leverkusen jika Xabi Alonso hengkang. Minat terhadapnya juga datang dari luar Jerman.

Namun, pengumuman ini memastikan bahwa pelatih berusia 42 tahun itu akan tetap bersama Stuttgart, klub yang dia ubah dari kandidat degradasi menjadi peserta Liga Champions hanya dalam waktu satu musim.

“Saya senang dengan perpanjangan ini karena saya yakin kami masih bisa mencapai banyak hal bersama,” ujar Hoeness dalam pernyataan resminya.

“Kami ingin dan harus terus memberikan segalanya di semua level dalam klub untuk mencapai kesuksesan yang berkelanjutan,” sambungnya.

Kontrak Hoeness sebelumnya dilaporkan memiliki klausul pelepasan senilai 8 juta euro, yang menurut media Jerman telah dihapus dalam perjanjian baru ini.

Perpanjangan ini menjadi pencapaian besar bagi Stuttgart, juara Bundesliga lima kali yang mengalami dua kali degradasi sejak terakhir kali memenangkan liga pada musim 2005-06.

Ketika Hoeness, yang merupakan keponakan dari tokoh besar Bayern Munich Uli Hoeness, tiba di Stuttgart pada bulan April 2023, tim berada di dasar klasemen. Dia berhasil membawa Stuttgart bertahan di Bundesliga setelah menang dalam playoff degradasi dua leg melawan Hamburg.

Musim berikutnya, Hoeness memimpin Stuttgart dalam kebangkitan luar biasa hingga finis di posisi kedua, bahkan mengungguli Bayern Munich, dengan total 40 poin lebih banyak dibanding musim sebelumnya.

Meskipun Stuttgart kini turun ke peringkat 10 Bundesliga akibat perombakan skuad setelah kehilangan beberapa pemain kunci di bursa transfer, mereka masih melaju ke semifinal Piala Jerman, menunjukkan potensi yang masih besar di bawah kepemimpinan Hoeness.

Redaktur: Aloysius Widiyatmaka

Penulis: AFP, Benny Mudesta Putra

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.