Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Hindia Bawakan Konsep Analog Horor untuk Konser Tunggal di Jakarta

Foto : ANTARA/Vinny Shoffa Salma

Musisi Hindia atau Baskara Putra (kiri) dan Co-Founder & CEO Antara Suara Andri Verraning Ayu dalam sesi konferensi pers konser "Malaikat Berputar Di Langit Jakarta" di Kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Sabtu (30/9)

A   A   A   Pengaturan Font

"Kami ingin area pertunjukan ini dari awal sampai keluar gate rasanya kayak mimpi demam, terus kalau mimpi itu aneh, kita pengen feel-nya di Jakarta kayak gitu," kata dia.

Menariknya, konser tunggal Hindia di Jakarta menampilkan sejumlah instalasi seni beserta aksi teatrikal bertema horor dan abstrak yang merepresentasikan berbagai hal. Mulai dari instalasi seni yang menampilkan kecemasan, ketakutan, kesedihan, dan lainnya.

Sesaat setelah penonton masuk dari gerbang utama, penonton akan disambut dengan aksi teatrikal berupa pengurusan jenazah dalam syariat Islam dengan menyertakan ikon-ikon tertentu di dalamnya. Di sisi kiri dari aksi teatrikal tersebut terdapat sejumlah nisan dan peti mati berisikan "Buanglah mimpi yang gagal kamu nikmatin di sini!" dan penonton diperbolehkan untuk menuliskan kegagalan mimpi versi mereka.

Selain itu, penonton akan disuguhkan aksi teatrikal menarik serta instalasi seni lainnya yang bertema analogi horor versi Hindia. Hindia pun akan menampilkan kejutan menarik untuk penonton saat memainkan musiknya di atas panggung malam ini.

"Sebenarnya, semua ada artinya. Cuma, kami memutuskan untuk tidak dengan gamblang menjelaskan maksudnya, ya itulah kesenian, biarlah penonton mengintrepretasikannya," kata Hindia. Ant/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top