
Hati-hati untuk Pelajar, Hukum menunggu jika Berjudi
pelajar
Foto: istBEKASI - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat mewanti-wanti para pelajar untuk menghindari praktik judi daring karena berdampak pada konsekuensi hukum yang diterima secara langsung.
"Atas maraknya kegiatan judi online di Indonesia, kami secara khusus membahas terkait bahaya dan konsekuensi hukum dari segala tindakan perjudian online agar generasi muda terhindar dari praktik tersebut," kata Kepala Seksi Intelijen Kejari Kabupaten Bekasi Samuel di SMPN 4 Tambun Selatan, Selasa.
Dia menyatakan sebagai generasi penerus bangsa, para pelajar dituntut untuk mampu menjadi garda terdepan dalam pemberantasan aktivitas judi daring yang meresahkan masyarakat terlebih mereka kini sudah dibekali wawasan berkaitan bahaya hingga konsekuensi hukum atas tindakan dimaksud.
"Sekali lagi kami mengimbau kepada adik-adik kita ini agar dapat menghindari segala aktivitas judi online sekaligus mendukung pemberantasan kegiatan judi online tersebut," katanya.
Sosialisasi bahaya praktik judi daring itu disampaikan pada kegiatan Jaksa Masuk Sekolah (JMS) di SMPN 4 Tambun Selatan yang juga turut dihadiri pelajar dari SMPN 9 Tambun Selatan dan SMPN 14 Tambun Selatan. Dalam kesempatan ini, para jaksa Kejari Kabupaten Bekasi memberikan penerangan dan penyuluhan hukum kepada pelajar berkaitan dengan tugas dan kewenangan institusi kejaksaan hingga sistem peradilan pidana di Indonesia.
"Kami juga memberikan penyuluhan hukum menyangkut kenakalan remaja, bahaya narkotika dan obat terlarang hingga kekerasan seksual terhadap anak," katanya.
Berita Trending
- 1 Harga BBM di SPBU Vivo Turun, Pertamina, BP dan Shell Stabil
- 2 RI Perkuat Komitmen Transisi Energi Lewat Kolaborasi AZEC
- 3 Akademisi: Perlu Diingat, Kepala Daerah yang Sudah Dilantik Sudah Menjadi Bagian dari Pemerintahan dan Harus Tunduk ke Presiden
- 4 Terkenal Kritis, Band Sukatani Malah Diajak Kapolri Jadi Duta Polri
- 5 Pangkas Anggaran Jangan Rampas Hak Aktor Pendidikan
Berita Terkini
-
Saingi Huawei, Samsung Bakal Hadirkan Ponsel Lipat Tiga
-
Hanya untuk Konsumsi, Bukan untuk Bisnis, Pemerintah Larang Jual Kembali Barang Operasi Pasar Murah
-
Raup Cuan dari Praktik Culas, Kasus Hukum Petinggi Pertamina Indikasikan Mafia Migas Masih Bercokol Kuat
-
Bank Emas, Topang Stabilitas Ekonomi di Tengah Ketidakpastian Global
-
Dukung Kelancaran dan Kemudahan Mudik, Pemerintah Siapkan Diskon Tarif Tol hingga 20% di Ruas Ini