Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I 32.780.775 Warga Sudah Divaksin Dosis Ketiga

Hasil Survei Serologi Jadi Panduan Tangani Covid-19

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Kemenkes terus berdialog dengan para pakar untuk merumuskan kebijakan penanganan pandemi ke depan.

JAKARTA - Hasil survei serologi yang dilakukan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) bisa menjadi panduan menetapkan kebijakan penanganan pandemi Covid-19 ke depan. Sebagai contoh, survei serologi menjadi dasar pemerintah dibolehkannya mudik.

"Adanya survei serologi kita percaya diri tidak akan terjadi lonjakan kasus Covid-19," kata Pakar Epidemiologi dari Universitas Indonesia, Pandu Riono, dalam konferensi pers, di Jakarta, Kamis (21/4).

Menurut Pandu, hasil survei serologi ini betul-betul menjadi bukti ilmiah sebagai informasi mendukung perubahan strategi kebijakan yang dilakukan pemerintah.

Sementara itu, kelanjutan kebijakasn Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) masih dibahas. Kalau ada perubahan, harus lebih baik dan sifatnya berkelanjutan. "Kalau kita mengubah strategi (PPKM), itu artinya kita ingin hal yang baik, berkelanjutan lebih difokuskan," terangnya.

Adapun saat ini level PPKM di hampir semua wilayah sudah berada di level 1. Dia menyebut pelonggaran sudah dilakukan secara bertahap dan tidak sekaligus. Pengawasan terus dilakukan untuk menghindari lonjakan kasus ke depannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top