Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Harus Gerak Cepat Mengatasinya, BMKG Catat Selama 10 Bulan Terdeteksi 2.703 Titik Panas di Jambi

Foto : ANTARA/Nanang Mairiadi

Kantor BMKG Jambi.

A   A   A   Pengaturan Font

Jambi - Para pihak terkait harus gerak cepat mengatasinya, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat selama 10 bulan terdeteksi 2.703 titik panas di Jambi.

Harus gerak cepat, BMKG mencatat terdapat 2.703 titik panas di Provinsi Jambi sepanjang Januari hingga Oktober 2023 dan diprediksi akan berkurang jumlahnya karena akan ada hujan dalam waktu dekat di Provinsi Jambi.

Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Jambi Anisa Fauziah di Jambi, Senin, mengatakan terhitung sejak Januari sampai sekarang, titik panas terbanyak di tiga kabupaten yakni Sarolangun 500 titik panas, Tebo (446) dan Tanjabbar (559) dan selanjutnya jumlah titik panas terbanyak pada September sebanyak 1.150 titik panas.

Sementara itu data yang dikeluarkan oleh BMKG menunjukkan bahwa Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Kabupaten Sarolangun, Kabupaten Tebo dan Kabupaten Merangin adalah daerah yang paling terpengaruh dengan jumlah hotspot terbesar, sehingga jumlah titik panas terus meningkat dibanding sehari sebelumnya.

Untuk saat ini dari titik panas itu terdapat beberapa titik panas dengan tingkat kepercayaan tinggi atau kebakaran hutan dan lahan. Selanjutnya langkah-langkah pencegahan, pemantauan, dan pemadaman menjadi sangat penting untuk melindungi lingkungan dan masyarakat dari bencana karhutla yang dapat dihindari.

Meski demikian dalam beberapa hari ke depan BMKG Provinsi Jambi juga memprediksi akan terdapat intensitas hujan di Provinsi Jambi, namun intensitas hujan tersebut terjadi dalam kategori ringan hingga sedang.

"Tim Satgas Karhutla Provinsi Jambi diminta maksimal melakukan monitoring dan pemadaman. Sehingga hotspot yang muncul tidak menimbulkan api," kata Annisa Fauziah.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top