Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Aksi Korporasi

Hari Pertama Diperdagangkan, Saham Uber Anjlok

Foto : AFP/ JOHANNES EISELE

RESMI MELANTAI - CEO Uber, Dara Khosrowshahi (tengah) mendampingi salah satu pendiri Uber, Ryan Graves (kanan) membunyikan lonceng saat saham Uber resmi melantai di Bursa Efek New York (NYSE), New York, Jumat (10/5).

A   A   A   Pengaturan Font

NEW YORK - Harga saham emiten taksi dalam jaringan (daring) atau online, Uber anjlok 7,6 persen pada hari pertama perdagangan di bursa saham New York atau New York Stock Exchange (NYSE).

Saham Uber mulai diperdagangkan pada harga 42 dollar AS per saham, di bawah harga penawaran umumnya yang dipatok di 45 dollar AS per saham pada Kamis (9/5) malam. Pada penutupan perdagangan Jumat (10/5) atau Sabtu dini hari waktu Indonesia, saham Uber tercatat 42 dollar AS per saham, dengan kapitalisasi pasar 69,7 miliar dollar AS.

Harga penawaran umum saham perdana (initial public offering/IPO) Uber berada di bawah kisaran harga yang ditawarkan, yakni 44-50 dollar AS per saham. Dengan demikian, valuasinya meleset jauh dari target 120 miliar dollar AS yang dinyatakan dalam rencana IPO.

Sejumlah analis menilai, pencatatan saham Uber juga disebut pada saat kondisi pasar yang kurang menguntungkan. Dow Jones Industrial Average (DJIA) turun lebih dari 300 poin karena sentimen perang dagang Amerika Serikat (AS) - Tiongkok.

CFO Uber, Nelson Chai mengatakan ini adalah hari yang berat. "Saya tidak berpikir bahwa kami cukup pintar untuk mencoba menilai pasar, tetapi hasilnya kurang optimal. Kami akan mengamati pergerakan dari waktu ke waktu," kata Chai.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top