Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Harga Minyak Mentah Global di Bawah Tekanan

Foto : Antara

Sebuah pompa minyak bekerja di dekat Midland, Texas, AS

A   A   A   Pengaturan Font

Namun, analis lain mencatat bahwa cuaca buruk di Pesisir Timur AS mungkin telah mengurangi konsumsi, menyusul periode penimbunan bensin yang secara artifisial meningkatkan permintaan selama pemadaman jaringan pipa bahan bakar utama AS Colonial Pipeline bulan lalu dari serangan ransomware.

Pada Selasa (8/6), EIA memperkirakan konsumsi bahan bakar AS akan tumbuh sebesar 1,48 juta barel per hari tahun ini, naik dari perkiraan sebelumnya sebesar 1,39 juta barel per hari.

Minyak menguat di awal sesi di tengah tanda-tanda permintaan bahan bakar yang kuat di negara-negara barat, sementara prospek kembalinya pasokan Iran memudar setelah Menteri Luar Negeri AS mengatakan sanksi terhadap Teheran tidak mungkin dicabut.

Investor berasumsi bahwa sanksi terhadap ekspor Iran akan dicabut dan pasokan minyak akan meningkat tahun ini karena pembicaraan Iran dengan kekuatan barat mengenai kesepakatan nuklir sedang berlangsung.

Namun, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengatakan pada Selasa (8/6) bahwa sekalipun Iran dan Amerika Serikat kembali mematuhi kesepakatan nuklir, ratusan sanksi AS terhadap Teheran akan tetap berlaku.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top