Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Stabilitas Pangan l Pedagang Mengeluh Daya Beli Masyarakat Turun

Harga Daging Ayam Bakal Naik

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pedagang ayam potong di Pasar Senen, Jakarta Pusat, Arya memprediksi harga daging ayam semakin mendakati lebaran bakal naik terus. Sebab, trennya, kenaikan harga terjadi perlahan-lahan, setiap harinya naikny antar 500 rupiah per kg hingga 700 rupiah per kg. Seminggu yang lalu harganya masih 30.000, sekarang sudah seminggu di sini harga sampai 33.500.

Hal senada disampaikan oleh Adit, penjual daging sapi di Pasar Palmerah, Jakarta Barat. Kenaikan berlangsung selama sepekan dan akan terus merangkak naik ke angka 140.000 hingga lebaran.

Menurut Harmi, penjual daging ayam di Ciputat, Tangsel, sejak memasuki bulan puasa, harga ayam potong memang sudah naik, namun sempat turun harga, sebelum minggu ini kembali merangkak naik. Ayam potong yang biasanya hanya 30.000 rupiah per kg kini dijual seharga 37.000 rupiah, sedangkan ayam potong yang ukurannya lebih besar, yang biasanya ia jual seharga 35.000 rupiah per kg kini ia hargai 42.000 rupiah per kg . Ia pun mengaku banyak pembeli yang memprotes tingginya harga tersebut.

"Pembeli sudah pasti protes, hampir semuanya. Kalau harga tidak dinaikkan nanti tidak bisa jualan" ujar Harmi.

Baca Juga :
Liburan Keluarga

Ia menambahkan, akibat harga yang terus merangkak naik pun, pendapatannya otomatis berkurang. Hal ini lantaran beberapa pelanggannya mulai mengurangi porsi ayam potong yang dibeli. Kata Harmi, contohnya saja yang biasa membeli satu ekor, kini hanya membeli setengah ekor saja.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : M Husen Hamidy

Komentar

Komentar
()

Top