Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Hadir di APMF, IBL Tunjukkan Kemajuan Sportainment Indonesia

Foto : Koran-Jakarta/IBL

CEO Indonesian Basketball League (IBL), Junas Miradiarsyah memaparkan peran dan kemajuan IBL dalam industri sportainment di Indonesia pada Asia Pacific Media Forum (APMF) yang berlangsung di Bali, 1-3 Mei 2024. Baginya olahraga bola basket bisa membawa penggemar fanatik datang berbondong-bondong ke arena langsung atau dari layar kaca, dan membuka peluang besar bagi kampanye pemasaran.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indonesia Basketball League (IBL) mendapatkan kehormatan dengan berpartisipasi pada Asia Pacific Media Forum (APMF) di Bali pada 1-3 Mei 2024. Dalam edisi kesepuluhnya, APMF 2024 dikenal sebagai platform utama bagi praktisi pemasaran, media, dan komunikasi untuk berbagi ide dalam menghadapi tantangan industri yang semakin kompleks.

"Kali ini IBL mengambil peran dengan menunjukkan bagaimana industri sportainment berkembang di Indonesia dan betapa pentingnya menghadirkan manajemen penyelenggaraan acara olahraga yang baik," kata CEO Indonesian Basketball League (IBL), Junas Miradiarsyah melalui siaran pers, Minggu (5/5).

Ia menambahkan, berpartisipasi dalam APMF merupakan sebuah kebanggaan. Partisipasi ini tidak lepas dari kemajuan basket dalam empat tahun terakhir sehingga menarik minat banyak kalangan untuk ingin mengetahui lebih dalam sisi luar lapangan.

"IBL mencoba membuka mata banyak pihak, tidak hanya masyarakat namun juga korporasi, pemasar dan industri bagaimana industri olahraga ini dikemas dari sisi kemitraan, dan bagaimana olahraga bola basket bisa membawa penggemar fanatik datang berbondong-bondong ke arena langsung atau dari layar kaca dan membuka peluang besar untuk kampanye pemasaran," ujarnya.

Koneksi utama antara manajemen acara olahraga berkualitas menunjukkan manajemen acara olahraga yang baik tidak hanya dapat meningkatkan popularitas dan daya tarik olahraga tersebut bagi masyarakat. Selain dapat menarik lebih banyak penonton dan sponsor, juga yang tidak kalah pentingnya adalah meraih prestasi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top