Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2024 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Rabu, 27 Nov 2024, 20:25 WIB

Furla Pamerkan Koleksi Kacamata yang Terinspirasi Seni Patung Antonio Canova

Pop up booth Furla di Senayan City, Jakarta

Foto: Haryo Brono/Koran Jakarta

JAKARTA – Untuk menarik perhatian para pecinta fesyen, Furla membuka pop up booth di Senayan City, Jakarta. Berada di lantai 1 pusat perbelanjaan ini jenama fesyen asal Italia ini menampilkan berbagai koleksi kacamata musim gugur dan dingin dengan nama Furla Fall-Winter 2024.

Berlangsung hingga 1 Desember 2024, Furla memamerkan total 27 koleksi kacamata. Sebanyak 14 koleksi kacamata baca dan 13 kacamata hitam. Yang menarik koleksi ini menghadirkan variasi model yang dinamis dengan permainan warna.

“Dengan sentuhan baru pada ikon dan elemen baru, setiap gaya mengekspresikan identitas unik, menunjukkan keserbagunaan koleksi dan kecantikan alami serta individualitas setiap Wanita,” tulis Furla melalui keterangan tertulis Senin (27/11).

Koleksi kacamata Furla Fall-Winter 2024 memperlihatkan kombinasi gaya elegan dengan desain kontemporer. Terinspirasi oleh seni patung dari Antonio Canova, koleksi ini menonjolkan bentuk geometris tiga dimensi dengan detail halus seperti kulit lembut, dekorasi logam, dan pola bertekstur.

Canova yang hidup dari 1 November 1757 – 13 Oktober 1822 adalah seorang pematung Neoklasik asal Italia. Seniman neoklasik ini dikenal terkenal karena patung marmernya, yang terinspirasi oleh era Barok dan kebangkitan klasik.  CIrinya menghindari karakter melodramatis dan kepalsuan.

Warna yang digunakan meliputi putih bergaya marmer, netral cerah, hingga nuansa mendalam seperti beige gurun, abu-abu vanila, dan ungu amethyst. Warna-warna ini terinspirasi dari dunia laut dengan elemen ikonis, menghadirkan kesan canggih dan modern.

Setiap gaya diperkaya dengan detail yang khas, seperti lengkungan logam tenun ganda dan asetat yang disesuaikan yang terinspirasi oleh warna-warna kerang. Koleksi ini dilengkapi dengan bentuk-bentuk kontemporer yang mengambil garis-garis geometris dan sudut-sudut tajam tas Furla untuk gaya kontemporer yang berani.

Di pop up booth Furla, di Senayan City pengunjung dapat mencoba keseruan aktivitas interaktif di pop up booth, Senayan City. Di sini dapat bermain dengan mesin boneka capit untuk mendapatkan diskon hingga koleksi kacamata gratis dari Furla.

Setiap harinya pada pukul 13.00 - 17.00 WIB disediakan oucher yang dibagikan untuk 20 orang. Melalui voucher yang ditemukan dengan menggesek ini menawarkan diskon 20 persen, 40 persen, 50 persen, hingga kacamata gratis bagi yang beruntung.

Redaktur: Aloysius Widiyatmaka

Penulis: Haryo Brono

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.