Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sengketa LTS I Tiongkok Diperkirakan Telah Mereklamasi Seluas 3.000 Hektare di LTS

Filipina Tegaskan Akan Pertahankan Sabina Shoal

Foto : istimewa

Roy Vincent Trinidad

A   A   A   Pengaturan Font

Trinidad mengatakan bahwa Angkatan Laut Filipina telah memantau adanya tumpukan karang yang tidak biasa di daerah tersebut hingga memaksa Penjaga Pantai Filipina untuk mengirim kapal untuk memantau aktivitas di sana. Dia pun mengatakan bahwa kapal-kapal Tiongkok di sana dikawal oleh kapal penjaga pantai terbesar Tiongkok dengan nomor lambung 5901, yang oleh para ahli dijuluki sebagai "The Monster" karena memiliki bobot 12.000 ton.

"(Kapal "The Monster" itu) sudah ada di sana sejak 30 Juli hingga pagi ini, jadi kami mengawasi mereka (dan) mereka pun mengawasi kami," ujar Trinidad dalam sebuah forum pers di Laut Filipina Barat.

"Kami telah meningkatkan kehadiran di Sabina Shoal atau Escoda Shoal hanya untuk memastikan bahwa tidak ada fasilitas buatan manusia yang menumpuk karang yang dihancurkan di beting tersebut," ujar Trinidad seraya menambahkan bahwa sebuah kapal riset dan survei Tiongkok, Ke Xue San Hao, telah terlacak berlayar dan melewati Sabina Shoal. "Kami telah menginformasikan hal ini kepada instansi pemerintah Filipina terkait," ungkap dia.

Trinidad juga mengatakan bahwa kapal riset dan survei Tiongkok telah melintasi daerah itu selama satu setengah pekan terakhir seraya menambahkan bahwa kapal-kapal Penjaga Pantai Filipina yang didukung oleh angkatan laut akan tinggal di daerah itu secara bergilir selama kapal Tiongkok itu juga ada di sana.

Kedutaan Besar Tiongkok di Manila tidak segera menanggapi permintaan komentar terkait laporan ini. Namun pada Minggu (4/8) lalu, mereka menuduh Filipina mendamparkan beberapa kapal secara ilegal di daerah tersebut, termasuk sebuah kapal penjaga pantai.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top