Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penyalahgunana Narkoba

Fariz RM Satu Minggu Dua Kali Beli Sabu-sabu

Foto : ANTARA/Aprillio Akbar

Kembali ditangkap I Tersangka musisi Fariz RM (tengah) dengan pengawalan petugas dihadirkan dalam konferensi pers ungkap kasus jaringan narkoba yang melibatkan publik figur di Polres Metro Jakarta Utara, Jakarta, Minggu (26/8).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Penyanyi Fariz Roestam Moenaf atau Fariz RM dalam satu minggu membeli dua kali sabu-sabu.

"Tersangka FRM (Fariz RM) saat ini sudah hampir dua tahun mengonsumsi narkoba. Seminggu dua kali lakukan transaksi," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono di Jakarta Utara, Minggu (26/8).

Ia menambahkan rumah pribadi Fariz RM di kawasan Tangerang Selatan, salah satu studio musik di Jakarta, serta pusat perbelanjaan Gandaria City, merupakan lokasi yang kerap menjadi tempat pertemuan pelantun lagu "Sakura" itu dengan pengedar narkoba bernama Anton Hamidi. "Harga sabu-sabunya sampai satu juta lebih," ungkap Argo.

Ia menjelaskan penangkapan Fariz RM di rumahnya pada Jumat (24/8), pukul 9.45 WIB berawal dari pengakuan pengedar narkoba bernama Anton Hamidi, yang sebelumnya telah diamankan polisi di kawasan Koja, Jakarta Utara.

"AH itu bilang ke kami, dia punya pelanggan di Tangerang Selatan. Dari informasi itu kami kembangkan dan diketahui pembelinya adalah FRM yang merupakan 'public figure'," jelas Argo.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : M Husen Hamidy, Antara

Komentar

Komentar
()

Top