Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Fakultas Hukum UPNVJ Gelar Seminar Internasional Soal Hukum di Masa Darurat

Foto : Istimewa

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pada Jumat (23/4), Fakultas Hukum Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (FH UPVNJ) menggelar seminar internasional. Seminar yang dilaksanakan secara daring ini mengambil tema Law Enforcment in the Pandemic Covid-19 Era: Experience and Comparation in the Global Context.

Mengutip keterangan Humas UPVNJ, yang diterima Koran Jakarta, Minggu (25/4), seminar internasional virtual ini menampilkan beberapa narasumber. Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, tampil sebagai keynote speaker.

Narasumber lainnya berasal dari dari dalam dan luar negeri, di antaranya Prof. Jaco Barkhuizen dari University of Limpopo, Popokwane, Afrika Selatan, Christopher Cason dari University of Washington, School of Law, Amerika Serikat, Dr. Diani Sadiawati, Dosen Fakultas Hukum, Indonesia dan Assoc. Prof. Dr. Hartini Saripan sebagai Dekan Fakultas Hukum UiTM, Malaysia.

"Sedangkan peserta berbagai perguruan tinggi di dalam negeri dan luar negeri serta lembaga tinggi negeri dan non pemerintah," kata Humas UPNVJ dalam keterangannya.

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Jimly Asshiddiqie, dalam paparannya mengulas soal perkembangan dan implementasi dari sistem hukum tata negara darurat di Indonesia. Jimly berharap di masa yang akan datang pemerintah memberikan respon yang cepat dalam menjawab tantangan dan kebutuhan regulasi di tengah situasi darurat seperti saat ini, saat muncul pandemi Covid-19.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top