Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembangunan Ekonomi | Degradasi Lingkungan Picu Risiko Krisis Pangan, Energi, dan Air

Ekspansi Bisnis Tambang Rusak Ketahanan Air

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Selain masalah tambang, Peneliti Lingkungan Hidup SLC, Hafidz Arfandi, mengatakan kunci utama menjaga ketahan air adalah komitmen menjaga rencana tata ruang dan wilayah (RTRW) yang konsisten mempertahankan daya dukung air. Karena keberlanjutan ekosistem air akan berkaitan erat dengan ekosistem sekitar seperti daerah tangkapan air hingga ekosistem di sepanjang hulu-hilir.

Dana Abadi

Ditekankannya, rencana tara ruang dan tata wilayah harus terintegrasi hulu-hilir tidak bisa dipenggal-penggal berdasarkan administratif pemerintahan, konteks di Indonesia kewenangan tata ruang yang menyangkut ekosistem harus terintegrasi mengikuti daerah alirah sungai lintas kabupaten/ kota bahkan provinsi, tetapi ada juga yang perlu kordinasi lintas negara seperti das Sembakung di perbatasan Indonesia-Malaysia.

"Dana abadi air cukup menarik tapi perlu di spesifikan mekanisme teknisnya seperti apa mengingat pembiayaan infrastruktur air cukup mahal sehingga bila mengusung dana abadi atau pemanfaatan bunga saja, maka modal dasarnya akan sangat besar," jelasnya.

Peneliti Celios, Nailul Huda, mengatakan skema dana abadi merupakan salah satu skema untuk antisipasi masalah perairan ke depan seperti kekurangan air bersih ataupun masalah air lainnya.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top