Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Antisipasi Krisis I Kota Boros dan Ciptakan “Bubble Property”

Ekonomi Perdesaan sebagai Kunci Ketahanan Nasional

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Diketahui, beban bunga obligasi rekap sekitar 400 triliun rupiah terus bertambah setiap tahun karena eksponensial. Untuk itu, mesti dihentikan agar setiap 400 triliun rupiah yang tidak dibayarkan untuk bunga obligasi rekap, dalam tiap tahun akan berlipat ganda, demikian juga untuk 400 triliun rupiah untuk tahun kedua. Jika ini dilakukan selama tujuh tahun, akan menghemat anggaran dan memberikan efek berganda bagi sektor riil.

Akses ke Pasar

Dihubungi terpisah, Direktur Program Indef, Esther Sri Astuti, mengatakan ekonomi perdesaan akan kuat bila ada sinergi antar-stakeholder terkait pembangunan desa. "Harus ada sinergi antara kelompok petani, pemerintah, universitas atau lembaga penelitian, lembaga swadaya masyarakat (LSM), dan eksportir," katanya.

Dijelaskan, eksportir bisa berkontribusi pada pembiayaan dan mengorganisasi regular trainings agar petani tahu cara budi daya yang baik serta menyediakan sarana prasarana pertanian. Kemudian, petani menjual hasil panennya ke eksportir, dalam hal ini eksportir juga memberikan akses ke pasar.

Pemerintah juga bisa memberikan subsidi atau fasilitas lain kepada petani, paling tidak menyediakan penyuluh pertanian agar petani bisa meningkatkan produktivitas dan proses pascapanen untuk mengolah hasil produk pertanian agar lebih punya nilai tambah. n YK/ers/SB/AR-2

Penulis : Eko S, Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top