Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bangga Buatan Indonesia I Kemendag Evaluasi Platform yang Kurang Akomodasi Produk Lokal

“E-Commerce" Harus Tiru Sarinah Pajang 100 Persen Produk Lokal

Foto : Sumber: Kemenkop dan UKM – Litbang KJ/and/ones
A   A   A   Pengaturan Font

"Saya tadi memberi contoh, Sarinah dengan 100 persen produk UKM yang ditampilkan, sekarang pengunjungnya membeludak. Saya kira ini juga harus ditiru oleh teman-teman e-commerce," kata Teten.

Menurut Teten, tidak benar jika ada anggapan bahwa hanya merek besar atau produk asing saja yang mampu menarik pengunjung, hal tersebut dibuktikan Sarinah setelah revitalisasi.

Sudah banyak produk buatan dalam negeri yang memiliki kualitas bagus dan tidak kalah dengan produk asing.

Kemenkop UKM, katanya, akan melakukan pendampingan, kurasi, kerja sama, dan kolaborasi untuk menciptakan UKM yang berkualitas.

"Saya kira pasar Indonesia cukup besar, dan ini juga saya kira tidak ada yang dirugikan jika fokus menjual produk dalam negeri," kata Teten.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top