Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik LTS - Kapal Tiongkok Patroli sejak Awal 2019

Duterte Ancam Kirim "Misi Bunuh Diri" ke Pulau Thitu

Foto : AFP/MARK R. CRISTINO

KUNJUNGI FILIPINA - Presiden Tiongkok Xi Jinping bertemu dengan Presiden Filipina, Rodrigo Duterte (kanan) di Istana Malacanang, Ma nila, Filipina akhir tahun 2018.

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam pernyataan pada Kamis (4/4) waktu setempat, Kementerian Luar Negeri Filipina sudah melayangkan protes atas keberadaan ratusan kapal Tiongkok di Pulau Thitu. Militer Filipina memantau ada lebih dari 200 kapal Tiongkok berlabuh di dekat Pulau Pag-asa sejak awal 2019 hingga Maret.

Selain menjadi sengketa Filipina dan Tiongkok, Laut Tiongkok Selatan juga menjadi sengketa Malaysia, Taiwan, dan Vietnam.

Terlalu Lembut

Para pengamat menyebut, kehadiran kapal kapal Tiongkok di pulau itu merupakan bagian dari upaya untuk menekan Filipina yang sedang melakukan pembangunan infrastruktur di perairan sengketa itu.

Presiden yang berjuluk The Punisher itu dianggap terlalu lembut terhadap Tiongkok. Kondisi itu terjadi karena Presiden Tiongkok, Xi Jinping, berjanji akan investasi miliaran dollar AS di Filipina. Beijing pun berupaya mengendurkan tensi dengan menyatakan kedua negara saling bertukar pandangan secara damai di Pag-asa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top