
Duka Selimuti Sepak Bola Indonesia, Legenda Persebaya Surabaya Bejo Sugiantoro Meninggal Dunia
Bejo Sugiantoro
Foto: istimewaSURABAYA - Legenda Persebaya Surabaya Bejo Sugiantoro meninggal dunia setelah bermain sepak bola bersama rekan-rekannya di salah satu lapangan di Surabaya Selatan, Selasa (25/2) petang.
“Persebaya kehilangan salah satu putra terbaiknya sore ini, Selasa, 25 Februari 2025. Mantan pemain sekaligus mantan pelatih Persebaya, Bejo Sugiantoro, berpulang. Kita semua tahu, semasa menjadi pemain, Coach Bejo adalah sosok bertabur prestasi. Almarhum juga legenda timnas Indonesia. Lalu menjadi pelatih Persebaya mulai 2018 sampai 2023," tulis akun resmi Instagram Persebaya Surabaya, Selasa.
Bajol Ijo mengucapkan terima kasih atas jasa dan prestasi yang telah ditorehkan Bejo.
- Baca Juga: Andreeva Torehkan Sejarah
- Baca Juga: Sevilla Harus Puas Bermain Imbang 1-1 Kontra Mallorca
"Namamu akan abadi dalam setiap perjalanan Persebaya. Selamat Jalan Coach Bejo. Insya Allah Husnul Khotimah," tulis akun Persebaya.
Sosok yang tak asing di dunia sepak bola Indonesia itu lahir di Sidoarjo pada 2 April 1977.
Dia dikenal luas karena perjalanan karier yang panjang, baik sebagai pemain andalan maupun sebagai pelatih berpengalaman.
Perjalanan Bejo sebagai pemain dimulai pada 1994 saat baru menginjak 17 tahun ketikabergabung dengan Persebaya.
Bersama Persebaya, Bejo tampil dalam 138 pertandingan dan mencetak dua gol selama periode pertamanya dari 1994 hingga 2003.
Setelah itu, ia memperkuat PSPS Pekanbaru pada musim 2003–2004 sebelum kembali ke Persebaya dan bertahan hingga 2008.
Bejo juga pernah memperkuat sejumlah klub lain seperti Mitra Kukar, Persidafon Dafonsoro, Deltras Sidoarjo, dan Perseba Bangkalan.
Bejo juga dipercaya membela tim nasional Indonesia dengan tampil dalam 45 pertandingan dan menyumbang dua gol antara 1997 hingga 2004.
Salah satu momen yang paling dikenang adalah ketika Bejo mencetak dua gol saat Indonesia mengalahkan Filipina 13–1 dalam Piala Tiger 2002.
Setelah gantung sepatu, Bejo melanjutkan berkarier sebagai pelatih, yang diawali dengan melatih Persik Kediri pada musim 2016–2017.
Pengalaman itu kemudian membawanya kembali ke Persebaya dengan menjadi asisten pelatih pada 2018. Pada 2019, Bejo dipercaya mengisi posisi pelatih sementara.
Kariernya terus berlanjut hingga menangani Serpong City FC di Liga 3 pada musim 2023–2024.
Terbaru, Bejo ditunjuk sebagai pelatih kepala Deltras Sidoarjo untuk musim 2024–2025, dengan harapanmengangkat prestasi klub kebanggaan Sidoarjo itu.
Selama kariernya, Bejo telah mengukir sejumlah prestasi. Bersama Persebaya, ia meraih gelar Juara Liga Indonesia Premier Division pada musim 1996–1997 dan 2004, serta Juara Liga Indonesia First Division pada 2006.
Di level internasional, Bejo mengantarkan Indonesia meraih medali perak SEA Games 1997, medali perungguSEA Games 1999, dan juara Piala Kemerdekaan Indonesia pada 2000.
- Baca Juga: Lakers Hentikan Rentetan Kemenangan Nuggets
- Baca Juga: Laju Arsenal Raih Gelar Terhalang West Ham
Dengan segudang pengalaman dan prestasi tersebut, Bejo tetap menjadi figur penting dalamsepak bola Indonesia. Dedikasi dan konsistensinya menjadikannya panutan bagi para pemain muda dan disegani di lapangan hijau.
Redaktur: Sriyono
Penulis: Sriyono
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Aksi Bersih Pantai Menteri LH dan Panglima TNI di Pangandaran, Peringati Hari Peduli Sampah
- 2 Harga BBM di SPBU Vivo Turun, Pertamina, BP dan Shell Stabil
- 3 RI Perkuat Komitmen Transisi Energi Lewat Kolaborasi AZEC
- 4 Akademisi: Perlu Diingat, Kepala Daerah yang Sudah Dilantik Sudah Menjadi Bagian dari Pemerintahan dan Harus Tunduk ke Presiden
- 5 Beri Pilihan yang Luas, Living World Grand Wisata Hadir 250 Tenant
Berita Terkini
-
Lanud Sam Ratulangi Tanam Jagung guna Perkuat Program Ketahanan Pangan
-
Kaimana Diyakini Bisa Jadi Ikon Ekowisata Seperti Raja Ampat
-
Banjir Rendam Sejumlah Daerah di Jatim
-
BKSDA Bali Lepas Liarkan Lima Ekor Penyu Sisik di Nusa Penida
-
Tim SAR Berhasil Temukan Jasad Pemuda Lompat dari Jembatan Barelang