Umat Hindu mengikuti ritual upacara Ngrastiti Bhakti di kawasan Kuta, Badung, Bali, Rabu (14/7). Ritual yang dilakukan serentak di seluruh wilayah Bali tersebut dilakukan untuk memohon keselamatan umat manusia serta memohon agar pandemi Covid-19 dapat dikendalikan dan segera berakhir.