Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tunjangan Pegawai

Disnaker Tangerang Buka Posko Pengaduan THR

Foto : Antara

Menaker, Ida Fauziyah

A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) membuka Posko Pengaduan Tunjangan Hari Raya (THR) hingga 10 Mei 2021.

"Posko Pengaduan THR sudah kami buka sejak 19 April hingga 10 Mei mendatang. Sejauh ini, Disnaker telah menyosialisasikan hak-hak tenaga kerja, melalui Surat Edaran Kementerian ke 3.752 perusahaan di Kota Tangerang," kata Kepala Disnaker Kota Tangerang Moh Rakhmansyah dalam keterangannya di Tangerang, Selasa (27/4).

Ia mengatakan masyarakat yang ingin datang membuat laporan harus menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker dan datang langsung ke posko yang berlokasi di lantai 2 gedung Disnaker setempat itu.

"Bagi para tenaga pekerja di Kota Tangerang yang memiliki keluhan akan terkait THR. Bisa melakukan pengaduan atau diskusi ke Kantor Disnaker, ada 10 petugas Disnaker yang akan melayani, menampung dan menindaklanjuti," katanya.

Rakhmansyah mengatakan pelaporan yang disampaikan pekerja kepada Disnaker akan ditindaklanjuti dengan proses mediasi melalui pemanggilan perusahaan tersebut. "Jika ada proses lanjutan maka akan ditindak lanjuti Disnaker Provinsi Banten," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top