Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Diskominfo Kabupaten Bogor Perluas Program Desa Merdeka Sinyal

Foto : ANTARA/HO-Humas Pemkab Bogor

Pegawai Diskominfo Kabupaten Bogor meluncurkan Desa Merdeka Sinyal di Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

A   A   A   Pengaturan Font

Diskominfo Kabupaten Bogor perluas Desa Merdeka Sinyal

KABUPATEN BOGOR - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor, Jawa Barat memperluas program Desa Merdeka Sinyal ke beberapa wilayah yang mengalami blank spot.

Kabid Infrastruktur Teknologi Diskominfo Kabupaten Bogor Muharom di Cibinong, Kamis, mengungkapkan saat ini program tersebut menyasar Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin, setelah sukses menjalankan program Desa Merdeka Sinyal di beberapa desa lain.

Sejumlah wilayah yang juga telah sukses menjalankan program Desa Merdeka Sinyal, yaitu Desa Ciguha dan Banyuasin, Kecamatan Nanggung.

"Masih ada sembilan desa lagi yang akan kita selesaikan secara bertahap untuk juga bisa menjadi merdeka sinyal, tentunya kita lakukan melalui kolaborasi dan kerja sama dengan pihak Telkomsel," ujarnya.

Ia menyebutkan program ini upaya memberikan dan memenuhi kemudahan aksesibilitas dalam memperoleh informasi bagi masyarakat.

General Manager Telkomsel Permata Jaya Simarmata mengatakan Telkomsel hadir membangun jaringan basetransceiverstation(BTS) di Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin sebagai wujud komitmen memberikan kontribusi positif bagi masyarakat untuk meningkatkan ekonomi masyarakat melalui pemenuhan jaringan yang baik.

"Mudah-mudahan apa yang kami bangun untuk masyarakat bisa memberikan manfaat serta mendorong kemajuan pembangunan Kabupaten Bogor. Kami harap BTS yang sudah kita bangun bisa dijaga dan dirawat bersama dengan seluruh warga masyarakat setempat," ujarnya.

Angka wilayah yang mengalami lemah sinyal di Kabupaten Bogor sudah mengalami pengurangan cukup signifikan. Pada awal 2022 ada 35 desa sebagai wilayah dengan lemah sinyal, sedangkan saat ini tersisa kurang dari 10 desa.


Redaktur : -
Penulis : Antara, Alfred

Komentar

Komentar
()

Top