Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Di Forum Tingkat Tinggi Asean, Mensos Risma Terharu Ungkap Anak Disabilitas Rentan Korban Kekerasan

Foto : antarafoto

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini

A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini terharu saat mengungkap anak-anak penyandang disabilitas rentan menjadi korban kekerasan dalam diskusi panel di Forum Tingkat Tinggi Asean tentang Pembangunan Inklusif Disabilitas dan Kemitraan Pasca Tahun 2025 (AHLF) di Makassar, Rabu (11/10).

MAKASSAR - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini terharu saat mengungkap anak-anak penyandang disabilitas rentan menjadi korban kekerasan dalam diskusi panel di Forum Tingkat Tinggi Asean tentang Pembangunan Inklusif Disabilitas dan Kemitraan Pasca Tahun 2025 (AHLF) di Makassar, Rabu (11/10).

Mensos Risma dalam Panel Discussion II: Partnership for Disability Inclusion and Empowerment and way foward, menjabarkan sejumlah inovasi yang dilakukan Kementerian Sosial seperti membuat jam tangan pintar Grita dan Gruwi.

"Kita memberikan jam tangan pintar, karena kita menemukan ....Anda tahu, anak-anak saya penyandang disabilitas," ujar Mensos Risma tersentuh diikuti dengan tangis haru.

"Mereka mendapatkan kekerasan, jadi saya memberikan smartwatch," ujar Mensos Risma," kata dia melanjutkan.

Adapun Grita dan Gruwi diciptakan untuk mencegah tindakan kekerasan terhadap penyandang disabilitas. Gruwi memiliki fitur tombol panik dengan alarm darurat, sensor suara dengan pengaturan level tangkapan dan jarak, indikator LED dan getaran yang dapat mendeteksi suara.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top