Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pencegahan Terorisme

Densus 88 Bawa 3 Laptop dari Rumah Terduga Teroris

Foto : istimewa

Kepala Kepolisian Resor Batang, AKBP Mochamad Irwan Susanto

A   A   A   Pengaturan Font

BATANG - Setelah menangkap empat terduga teroris, Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menggeledah rumah mereka. Petugas membawa tiga laptop dari penggeledahan. Terduga teroris ditangkap di Batang (2), Sukoharjo (1) dan Sragen (1).

Terduga dari Batang berinisial MF (43) dan adiknya, NR (25). Keduanya ditangkap usai mengikuti pengajian subuh di depan Masjid Al Hidayah, Jalan Raya Limpung, Kabupaten Batang, Senin (14/2).

Kepala Kepolisian Resor Batang, AKBP Mochamad Irwan Susanto, membenarkan penangkapan terduga teroris oleh Densus 88. "Betul, ada penangkapan dari Tim Densus 88. Hanya, target operasi saya nggak tahu karena yang menangkap dari Mabes Polri dan dibawa ke Mapolda Jateng," katanya.

Kepala Desa Sempu, Puji Hantoro, mengatakan dirinya mendengar kabar penangkapan terduga teroris justru dari jemaah masjid. Ia mengenal sosok terduga teroris berinisial MF (43) sebagai ustaz yang baik dan sering bergaul dengan warga setempat.

Menurut Puji, MF (43) sudah berdomisili di wilayah Desa Sempu. Sedang adiknya berinisial NR (25) menumpang di rumah MF selama tiga tahun terakhir. "Terduga teroris berinisial NR adalah adik dari MF. Meski berdomisili di Desa Sempu, namun R masih beralamat di Tasikmalaya," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top