Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Demi Masa Depan Hijau, Indonesia Dukung Aksi Iklim dan Reformasi Ekonomi

Foto : ANTARA/HO-Kementerian Keuangan

Indonesia, melalui Kementerian Keuangan dan Indonesian AID, bekerja sama dengan Kementerian Keuangan Laos menyelenggarakan program pelatihan untuk persiapan pertemuan 11th ASEAN Finance Ministers and Bank Governors (11th AFMGM) pada April 2024.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara menyatakan Indonesia siap mendukung aksi iklim dan reformasi kebijakan ekonomi untuk masa depan hijau saat 11th ASEAN Finance Ministers and Central Bank Governors' Meetings (AFMGM).

Dukungan itu diwujudkan melalui peran penting kepemimpinan Indonesia pada Koalisi Menteri Keuangan untuk Aksi Iklim (CFMCA).

"Kami percaya bahwa CFMCA dapat berfungsi sebagai forum yang sangat baik untuk membangun kapasitas, pertukaran pengetahuan, dan praktik terbaik tentang bagaimana memasukkan aksi iklim ke dalam kebijakan makroekonomi dan fiskal dalam peran Koalisi Menteri Keuangan," kata Suahasil dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (4/4).

Sebagai bagian dari inisiatif ini, pada tahun 2023 Indonesia telah menghasilkan panduan "Memperkuat Peran Kementerian Keuangan dalam Mendorong Aksi Iklim" hasil kolaborasi besar antara berbagai pemangku kepentingan. Panduan ini memberikan kerangka kerja tentang bagaimana Kementerian Keuangan dapat memasukkan aksi iklim ke dalam strategi ekonomi, kebijakan fiskal, dan pengelolaan anggaran.

Selain itu, tiga workstream lintas yang difokuskan pada alam, adaptasi, dan transisi hijau juga telah dibentuk oleh CFMCA. Workstream ini bertujuan untuk memfasilitasi diskusi, pembangunan kapasitas, dan pelaksanaan kebijakan yang berkelanjutan terkait dengan aksi iklim.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top