Deklarasikan Demokrasi Berkualitas dan Bermartabat, Forum Rektor Kukuhkan Mohammad Nasih Sebagai Ketua Periode 2022-2023
Rektor Unair Mohammad Nasih (kedua dari kiri) saat dikukuhkan menjadi Ketua Forum Rektor Indonesia (FRI) periode 2022-2023 dalam Konferensi FRI 2022, Konvensi Kampus XXVIII, dan Temu Tahunan XXIV, di kampus setempat, Minggu (30/10/2022).
Foto: antaraDalam pidatonya, ia mengajak seluruh rektor melakukan kerja sama sehingga dapat mencapai tujuan bersama.
Menurut dia, Forum Rektor bukan milik satu kalangan, tetapi milik bersama yang harus dipelihara bersama-sama dan harus dibesarkan bersama. "Jangan ada salah satu anggota yang tidak menyemangati dengan kolaborasi kita dapat mencapai tujuan yang kita inginkan, serta berikan kontribusi secara signifikan untuk kemajuan bangsa dan negara yang kita cintai ini," kata dia.
Dalam acara Forum Rektor Indonesia (FRI) ada penyampaian dan pengesahan gagasan dari tiap-tiap komisi. Komisi A tentang anggaran dasar/anggaran rumah tangga, Komisi B tentang garis-garis besar pada program FRI, dan Komisi C tentang rekomendasi konferensi konvensi kampus mendatang.
Seluruh rektor juga melakukan deklarasi terkait Pemilu 2024 dengan slogan "Siap Berkontribusi dan Melakukan Aksi Nyata Mewujudkan Demokrasi Indonesia Berkualitas dan Bermartabat Berbiaya Murah Serta Tanpa Kecurangan dan Politik Uang".
Redaktur: Kris Kaban
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- KPU RI Targetkan Partisipasi Pemilih Pilkada 2024 Sekitar 82 Persen
- Program Bumi Berdaya Pacu Daya Saing SDM
- Sampah Hasil Pendakian di Gunung Rinjani Capai 31 Ton
- COP29 Diperpanjang, Negara Miskin Tolak Tawaran 250 Miliar Dollar AS
- Belanda Pertama Kali Melaju ke Final Piala Davis Usai Kalahkan Jerman