Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

DAMRI Layani Bus Angkutan Perkotaan untuk Masyarakat Bandung

Foto : Istimewa.

Armada DAMRI Cabang Bandung melayani trayek Cibiru – Leuwipanjang

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - DAMRI Cabang Bandung menyediakan armada 8 unit bus untuk melayani trayek Cibiru-Leuwipanjang. Tarif angkutan perkotaan tersebut sebesar Rp6.000,00.

"DAMRI terus meningkatkan layanannya dengan menghadirkan bus Angkutan Perkotaan di Bandung, sebagai fasilitas bagi masyarakat di wilayah Bandung untuk melakukan mobilitas di dalam kota," kata Plt. Corporate Secretary DAMRI, Siti Inda Suri dalam keterangan tertulisnya, Selasa (28/6).

Dia menambahkan layanan Damri ini sesuai permintaan Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang mengharapkan layanan angkutan perkotaan itu nantinya terintegrasi dalam aplikasi Jaramba. Aplikasi tersebut menyediakan informasi jadwal rute perjalanan, jarak, waktu tempuh, serta titik keberangkatan bus.

"Program yang dijalankan oleh Gubernur Jawa Barat selaras dengan tujuan DAMRI dalam proses digitalisasi transportasi darat, kami mendukung program baik ini agar layanan transportasi publik semakin maju, nyaman, dan aman," jelasnya.

Siti juga mengatakan untuk saat ini pelanggan yang ingin menggunakan bus Angkutan Perkotaan DAMRI bisa membeli tiket secara tunai melalui loket DAMRI yang tersedia di halte keberangkatan. Ke depan, pelanggan dapat menggunakan alat pembayaran elektronik atau membeli tiket secara online melalui DAMRI apps atau website https://damri.co.id.

"Kedepannya DAMRI berkomitmen untuk terus menambah trayek dan armada yang beroperasi untuk Angkutan Perkotaan. "Semakin banyaknya trayek yang bisa menjangkau wilayah Kota Bandung, maka akan memudahkan masyarakat untuk berpergian menggunakan transportasi publik," tutupnya.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top