Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Covid-19 Mereda, Kereta Kargo Tujuan Tiongkok-Eropa Mencatat Lebih Sibuk

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sejak "perjalanan" pertama kereta tersebut pada pertengahan April lalu, Jinan Maisen New Material, sebuah perusahaan start-up yang mengekspor bahan kimia konstruksi, menghasilkan pendapatan sebesar 3 juta yuan (1 yuan = Rp2.177) dari lima pengiriman barang ke negara-negara Eropa melalui kereta kargo Tiongkok-Eropa, menurut manajer Li Yiwei.

"Dibandingkan dengan transportasi laut dan udara, layanan kereta kargo Tiongkok-Eropa cukup cepat dan harganya terjangkau," ujar Li, seraya menambahkan bahwa efisiensi yang tinggi bermanfaat bagi perputaran modal, baik bagi para eksportir Tiongkok maupun importir Eropa.

Kereta kargo Tiongkok-Eropa membantu perusahaan-perusahaan perdagangan Shandong untuk memperluas bisnis di Eropa, menurut Ma. Hingga akhir April, kereta "Qilu" telah melakukan total 5.000 perjalanan sejak diluncurkan pada 2018.

"Tiga hingga empat tahun lalu, sebagian besar barang ekspor merupakan kebutuhan sehari-hari dan pakaian, yang bernilai tambah rendah," kata Xie Yuan, Manajer Bea Cukai Sinotrans Jinan International Logistics Co., Ltd.

Namun, dalam dua tahun terakhir, lebih banyak produk bernilai tambah tinggi, termasuk peralatan rumah tangga, peralatan mekanis besar, mesin pengukiran laser, dan produk-produk pertanian unggulan, telah dikirim ke luar negeri, ujar Xie.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top