Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Coba Pulihkan Sektor Pariwisata, Kemenparekraf Luncurkan 3 Program Unggulan 2022

Foto : antara

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat meluncurkan tiga program unggulan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Jumat (18/2). ANTARA/Kemenparekraf

A   A   A   Pengaturan Font

Menparekraf mengajak para pemangku kepentingan dari pemerintah daerah hingga komunitas dan masyarakat untuk mendaftarkan program ADWI 2022 melalui laman https://jadesta.kemenparekraf.go.id/ dengan menghadirkan tujuh kategori.

Pertama ialah kategori daya tarik pengunjung yang meliputi keunikan dan keaslian alam maupun buatan, serta seni dan budaya.Kedua ialah kategorihomestay, lalu kategori suvenir yang mencakup produk-produk kuliner, kriya, dan fesyen.Kategori keempat ialah digital dan kreatif, kemudian toilet umum, setelah itu kategori CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environment Sustainability).

"Ketujuh, kategori baru di tahun ini, yaitu kategori kelembagaan desa wisata," ucap Sandiaga Uno.

Kemudian, program unggulan Kemenparekraf selanjutnya adalah AKI untuk para pelaku parekraf yang ada di 16 kota di seluruh Indonesia.Program ini untuk mengembangkan ekonomi kreatif (ekraf) melalui peningkatan kapasitas dan pameran kepada para pelaku ekraf pada subsektor kuliner, kriya, fesyen, musik, film, animasi, aplikasi, dan permainan.

"Demi terbangunnya jejaring ataudata baseyang komprehensif, saya mengajak seluruh masyarakat ekonomi kreatif untuk mendaftar melalui website www.aki.kemenparekraf.go.id," ungkap Menparekraf.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top