Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Senin, 10 Mar 2025, 06:23 WIB

Celtics Tahan Laju Kemenangan LA Lakers

Jayson Tatum dari Boston Celtics

Foto: Getty Images/AFP/Adam Glanzman

LOS ANGELES - Jayson Tatum mencetak 40 poin saat Boston Celtics menghentikan catatan tak terkalahkan delapan pertandingan Los Angeles Lakers dengan kemenangan meyakinkan 111-101 dalam laga NBA di TD Garden, Minggu (9/3).

Pertarungan terbaru dari rivalitas paling ikonik dalam bola basket NBA ini dijuluki sebagai kemungkinan pratinjau Final NBA. Laga mempertemukan juara bertahan Celtics dengan line up Lakers yang bangkit kembali, dipimpin oleh LeBron James dan Luka Doncic.

Namun, setelah paruh pertama yang sengit, kedua tim saling beradu kekuatan. Boston unggul empat poin saat istirahat. Permainan berbalik ketika Celtics mengunci serangan Lakers di kuarter ketiga yang sangat timpang.

Kekalahan mengecewakan bagi Lakers semakin diperburuk dengan cedera yang dialami James. Dia meninggalkan pertandingan di kuarter keempat dan tidak kembali setelah mengalami masalah di bagian pangkal pahanya. Tatum, yang mencatatkan 40 poin, 12 rebound, dan delapan assist, mengatakan bahwa kembalinya Jrue Holiday sangat penting bagi Celtics.

“Kami sangat membutuhkan Jrue. Ini pertandingan pertamanya, setelah lama basen. Kami adalah tim yang berbeda ketika Jrue di lapangan,” ujar Tatum. Tatum, yang mencatatkan permainan keempat dengan 40 poin musim ini, didukung 31 poin dari Jaylen Brown. Sedangkan Al Horford mencetak 14 poin dan Derrick White menambah 10 poin.

Tantangan dari Lakers sendiri dipimpin oleh Doncic, bintang Slovenia yang mencetak 34 poin, termasuk lima tembakan tiga angka. James menambah 22 poin sebelum akhirnya meninggalkan lapangan pada kuarter keempat.

Setelah unggul empat poin di paruh pertama, Celtics dengan cepat memperbesar keunggulan menjadi dua digit. Ini menghentikan laju poin Lakers dengan pertahanan ketat yang memaksa banyak turnover dari tim tamu. Di sisi lain, Tatum terus menjaga skor Celtics tetap berjalan dengan 10 poin di kuarter ketiga saat Boston menjauh, mengalahkan Lakers 29-13 untuk memimpin 87-67 menuju kuarter terakhir.

Doni menemukan kembali ritme permainannya dan mengancam untuk memicu kebangkitan luar biasa ketika Lakers berhasil mendekat hanya empat poin di angka 99-95. Namun, Boston merespons dengan dua tembakan tiga angka berturut-turut yang mengembalikan keunggulan 10 poin dan memastikan kemenangan.

Boston kini memiliki catatan menang-kalah 46-18 dan tetap berada di posisi kedua Wilayah Timur. Dia tertinggal 7,5 pertandingan dari Cleveland yang memimpin. Sementara itu, Lakers turun ke posisi ketiga di Wilayah Barat dengan catatan 41-22. ben/G-1

Redaktur: Aloysius Widiyatmaka

Penulis: Benny Mudesta Putra

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.