Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Seleksi Pejabat - Hindari Potensi Loyalitas Ganda saat Memimpin KPK

Capim KPK Terpilih Harus Mundur dari Institusi Asal

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Ini harus direspons dengan serius. Bagaimanapun rekam jejak para penegak hukum tidak terlalu baik di mata publik dalam konteks pemberantasan korupsi," kata Kurnia.

Saat ini sembilan orang Pansel Capim KPK sedang mencari Capim KPK periode 2019-2023. Pendaftaran dibuka mulai 17 Juni hingga 4 Juli 2019. Hingga Jumat (21/6), sudah ada 22 orang yang berasal dari latar belakang advokat, Polri, PNS, pensiunan jaksa, dosen, dan lainnya yang mengirimkan aplikasi lamaran untuk menjadi Capim KPK.

Pendaftar Banyak

Wakil Ketua KPK, Saut Situmorang optimistis akan banyak orang yang mendaftar untuk menjadi Capim KPK periode 2019-2023. Para pendaftar biasanya baru mendaftar pada saat mendekati penutupan yakni pada Kamis (4/7) nanti. Hal ini berdasarkan pengalamannya saat Capim KPK periode sebelumnya.

"Pasti banyak mendaftar. Banyak yang ingin memberantas korupsi, tapi kalau nanti nyatanya sedikit pasti ada yang aneh dengan negeri ini. Kita tunggulah ya so akhir waktu," kata Saut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Yolanda Permata Putri Syahtanjung

Komentar

Komentar
()

Top