Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Buat yang Nggak Mudik, Ada Jakarta Lebaran Fair 2024 di Jiexpo Kemayoran

Foto : Istimewa

Marketing Director PT Jiexpo, Ralph Scheunemann (tengah) dalam konferensi persnya di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (27/3).

A   A   A   Pengaturan Font

Meskipun ada anggapan Jakarta sepi saat libur Lebaran, Ralph yakin JLF 2024 akan berlangsung meriah. Sebab, ia pernah menyelenggarakan Jakarta Fair Kemayoran atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) di bulan Ramadhan dan saat Lebaran.

Berbeda dengan Jakarta Fair, JLF hanya akan digelar di Hall A, B, C, dan area luar ruang. Pada Senin-Jumat, JLF akan buka pukul 15.00-22.00, sedangkan Sabtu, Minggu dan periode libur lebaran JLF buka pukul 11.00-23.00.

Namun, terdapat jam operasional pada malam takbiran yakni pukul 11.00-18.00 dan Lebaran hari pertama 14.00-23.00.

Sama seperti Jakarta Fair, pengunjung tetap dapat menikmati bazar otomotif, gawai, komputer, alat olahraga, fesyen dan garmen, peralatan rumah tangga, furnitur, barang-barang elektronik, kuliner, kerajinan tangan, herbal dan pengobatan, hingga kosmetik.

"Sajian konser musik juga dapat dinikmati para pengunjung Jakarta Lebaran Fair, berbagai musisi dan grup band papan atas seperti Ungu, Wali, PAS Band, Opick, Virgoun, Tony Q, Armada, Last Child, The Changcuters, Tipe X, Fourtwnty dan para musisi top lainnya siap meramaikan gelaran Jakarta Lebaran Fair 2024," jelas Ralph.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top