Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Vaksinasi Massal - Kuota Vaksin Bagi Lansia dan Ojol di Tangsel Penuh

Bogor Siapkan Vaksinasi "Drive Thru"

Foto : ANTARA/Muhammad Adimaja/foc.
A   A   A   Pengaturan Font

Bima menyebut, Dinas Kesehatan juga menyiapkan pelaksanaan vaksinasi untuk lansia dengan pola drive thru di GOR Pajajaran Kota Bogor, pada Rabu (17/3) pekan depan.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor, Sri Nowo Retno, menambahkan, lansia yang terdata di Dinas Kesehatan Kota Bogor ada sebanyak 61.178 orang, tapi vaksin Covid-19 untuk lansia yang tersedia saat ini adalah 55.000 dosis untuk disuntikkan kepada 27.500 orang lansia.

Menurut Retno, karena jumlah vaksinnya terbatas sehingga Dinas Kesehatan melakukan pendataan lagi berbasis wilayah dengan skala prioritas, "Kami memprioritaskan untuk lansia yang berdomisili di daerah resiko tinggi atau di daerah RW zona merah," katanya.

Kuota Penuh

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan, Pemkot Tangerang Selatan (Tangsel), Deden Deni mengatakan kuota pendaftaran peserta vaksinasi Covid-19 untuk 5.000 warga lanjut usia (lansia) dan pengemudi angkutan umum di wilayah Tangerang Selatan telah penuh.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top