Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Antisipasi Bencana

BMKG Rekomendasikan Pemprov Banten Perkuat Sistem Mitigasi

Foto : ANTARA/HO-BMKG

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati (kanan)

A   A   A   Pengaturan Font

SERANG - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberi rekomendasi kepada Pemerintah Provinsi Banten untuk memperkuat sistem mitigasi untuk ancaman gempa dan tsunami, terutama di Kota Cilegon.

Dalam keterangan tertulis dilansir dari laman web BMKG, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menyarankan untuk membangun dan memperkuat sistem mitigasi gempa bumi dan tsunami.

Hal tersebut menurutnya, bisa dilakukan melalui upaya penyiapan sarana evakuasi seperti sirine, jalur, rambu, tempat evakuasi, command center, serta edukasi dan latihan rutin untuk seluruh masyarakat, pengelola industri dan pariwisata.

Selain itu, Pemprov Banten juga harus membangun sarana penyebarluasan informasi secara cepat seperti jaringan radio dan jaringan komunikasi lainnya, serta menyiapkan peralatan untuk mendapatkan akses langsung informasi gempa bumi dan peringatan dini tsunami dari BMKG.

"Perlu juga segera disusun SOP Bersama, yang melibatkan seluruh elemen atau pihak seperti Pemerintah Daerah, Industri, Rumah Sakit dan pariwisata, untuk dapat melakukan respon cepat, mengingat potensi bahaya ikutan di kawasan strategis Cilegon sangat tinggi," kata Dwikorita di laman BMKG, kemarin.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top