Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Berita Gembira, Ternyata Badai Sitokin Bisa Dilawan dengan Konsumsi Ini

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Presenter sekaligus YouTuber Deddy Corbuzier datang dengan kabar mengejutkan. Ia mengatakan kalau dirinya mengalami badai sitokin pasca dinyatakan negatif Covid-19.

Badai sitokin atau cytokine storm adalah kondisi tubuh yang mengalami terlalu banyak peradangan atau inflamasi di seluruh tubuh.

Kondisi ini harus diwaspadai dan harus segera ditangani secara intensif. Gejala yang ditimbulkan badai sitokin termasuk demam tinggi, peradangan (kemerahan dan pembengkakan), kelelahan parah dan mual. Kadang-kadang, badai sitokin bisa parah, hingga menyebabkan kegagalan multi-organ dan menyebabkan kematian.

Terdapat penelitian terbaru dalam jurnal Microbiome mengungkapkan beberapa makanan ini berpotensi sebagai kandidat 'obat' baru untuk melawan bakteri patogen, penyakit inflamasi dan badai sitokin dikutip dari BioSpace.

Temuan dari Ben-Gurion University of the Negev (BGU) di Israel menemukan bahwa molekul terisolasi dari olahan susu kaya probiotik begitu bermanfaat untuk melawan bakteri patogen dan mengobati penyakit inflamasi, termasuk badai sitokin yang terkait dengan penyakit coronavirus 2019 (COVID-19).

Berikut olahan susu apa saja yang kaya probiotik dan bisa dikonsumsi.

1. Kefir

Para peneliti BGU secara khusus menyebut kefir dapat melawan badai sitokin. Makanan ini kaya dengan probiotik yang dapat mendorong sistem imun dan meningkatkan keragaman serta keseimbangan populasi bakteri baik di dalam usus.

Kefir kaya akan bakteri Lactobacillus acidophilus dan Bifidobacterium bifidum. Selain itu, mengandung vitamin B, vitamin K, asam folat, kalium, magnesium, fosfor.

2. Yogurt

Selain kefir, olahan susu kaya probiotik selanjutnya adalah yogurt. Yogurt umumnya mengandung bakteri asam laktat dan bifidobacteria yang baik untuk kesehatan usus.

Pastikan membeli yogurt yang mengandung probiotik hidup di dalamnya. Sebab banyak produk yogurt yang dalam proses pembuatannya justru mematikan bakteri baik di dalamnya.

3. Beberapa jenis keju

Makanan kaya probiotik selanjutnya adalah keju. Namun meski hampir semua jenis keju difermentasi, tak berarti semuanya mengandung probiotik.

Bakteri baik dapat bertahan dalam proses aging diantaranya keju gouda, mozzarella, cheddar, dan keju cottage.

Keju merupakan sumber protein yang sangat baik. Vitamin dan mineral yang terkandung dalam keju juga banyak seperti vitamin B12, fosfor, selenium, dan kalsium.

4. Buttermilk

Buttermilk termasuk salah satu makanan kaya probiotik yang bagus dikonsumsi rutin. Buttermilk juga mengandung probiotik adalah yang jenis tradisional, bukan yang di-cultured.

Di sisi lain minuman sehat ini mengandung banyak vitamin dan mineral penting seperti vitamin B12, riboflavin, kalsium, dan fosfor.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Aris N

Komentar

Komentar
()

Top