Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Benteng Amsterdam, Saksi Awal Kedatangan Bangsa Eropa di Negeri Hila

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Namun masyarakat setempat yang hampir semuanya muslim, kini tetap peduli dengan keberadaan Gereja Tua Hila yang menjadi ikon desa mereka. Mereka mendukung dan turut berperan dalam pembangunan kembali karena bangunan itu telah menjadi bagian sejarah negeri itu.

Gereja Tua Hila ditetapkan sebagai cagar budaya dan salah satu warisan bersejarah di Pulau Ambon, Maluku.

Selain ada Gereja Tua Hila, terdapat juga Masjid Tua Wapauwe.

Sebelum kedatangan penjajah Eropa di Negeri Hila, Islam sudah mengakar kuat di Hila dan Ambon umumnya. Hal ini dibuktikan dengan adanya Masjid Tua Wapauwe yang bersejarah. Masjid ini dibangun pada 1414 M, menjadi bukti sejarah Islam di Maluku pada masa lampau.

Mulanya Masjid ini bernama Masjid Wawane karena dibangun di lereng Gunung Wawane oleh Perdana Jamilu, keturunan Kesultanan Islam Jailolo dari Moloku Kie Raha (di Provinsi Maluku Utara saat ini). Kedatangan Perdana Jamilu ke tanah Hitu sekitar tahun 1400 M, untuk menyebarkan ajaran Islam pada lima negeri di sekitar pegunungan Wawane yakni Assen, Wawane, Atetu, Tehala dan Nukuhaly.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top