Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembangunan IKN I Air Baku di Ibu Kota Negara Dipasok dari Sungai Sepaku

Bendungan Kota Nusantara Bisa untuk Wisata Warga

Foto : ISTIMEWA

JAROT WIDYOKO Dirjen SDA Kementerian PUPR - Pengerjaan pembangunan pengambil air guna memenuhi kebutuhan air bersih IKN sudah selesai, tinggal penataan taman.

A   A   A   Pengaturan Font

Sebagai infrastruktur pendukung IKN, Bendungan Kota Nusantara juga menyiapkan kawasan untuk wisata masyarakat.

PENAJAM - Bendungan Sepaku Semoi sebagai infrastruktur pendukung Kota Nusantara, selain untuk menampung air dalam jumlah besar, juga bakal dilengkapi kawasan wisata yang terbuka untuk umum. Bendungan Kota Nusantara yang mulai dibangun pada 2021 tersebut direncanakan diresmikan pada Oktober 2023.

"Saat ini, pengerjaannya yang masih tersisa terus dilakukan," ujar Kepala Satuan Tugas Pembangunan Bendungan Sepaku Semoi Badan Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan IV, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Zulaidi, seperti dikutip dari Antara, Minggu (9/7).

Menurut Zulaidi, progres pembangunan bendungan secara keseluruhan mencapai 92,7 persen. Pembangunan Bendungan Sepaku Semoi itu untuk mencukupi kebutuhan air bersih dan bermanfaat sebagai pengendali banjir di Kota Nusantara, bakal Ibu Kota baru Indonesia.

Sampai saat ini, tambah dia, pengerjaan pembangunan konstruksi atau tubuh bendungan masih terus dilakukan. Ditargetkan pengisian Bendungan Sepaku Semoi pada Agustus 2023.

Bendungan Sepaku Semoi dibangun di sebagian wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, yakni Kecamatan Sepaku, tersebut terkendala cuaca ekstrem. "Hujan, kalau pagi kabut tebal, serta perubahan iklim membuat air tinggi sehingga pengerjaan penimbunan tidak bisa maksimal," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top