Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Unjuk Rasa di Hong Kong

Beijing Coba Diskreditkan Gerakan Protes

Foto : AFP/Philip FONG

Aksi Protes l Warga Hong Kong menyalakan senter laser ke Space Museum saat terjadi aksi unjuk rasa pada Rabu (7/8) malam. terhitung pekan depan, aksi unjuk rasa di Hong Kong akan memasuki pekan ke-10.

A   A   A   Pengaturan Font

HONG KONG - Beijing telah menggunakan taktik baru untuk mendiskreditkan para pengunjuk rasa antipemerintah di Hong Kong dan meningkatkan dukungan dari Tiongkok daratan. Hal itu disampaikan para pakar seperti dilaporkan kantor berita CNN edisi Kamis (8/8).

Kesimpulan itu diambil setelah juru bicara utama pada kantor kebijakan Hong Kong dan Makau, Yang Guang, dalam konferensi pers di Beijing pada Selasa (6/8) lalu, membagi gerakan protes menjadi dua kelompok.

"Di garis depan, ada sekelompok kecil radikal keras. Di tengah adalah beberapa warga negara yang baik hati yang telah salah arah dan dipaksa untuk bergabung," kata Yang.

Berbicara dihadapan awak media, Yang menegaskan adanya kerusakan ekonomi dan sosial yang disebabkan oleh protes di Hong Kong dan mendesak warga untuk "tetap teguh dan menjaga keutuhan Tanah Air yang indah", serta menambahkan bahwa aksi protes telah melampaui kebebasan berkumpul dan berekspresi yang diizinkan Hong Kong.

Aksi protes di Hong Kong telah berkembang menjadi perang gesekan. Pada unjuk rasa yang akan memasuki pekan ke-10, baik pemerintah maupun kubu demonstran masih belum ada yang mau menyerah, walau semakin banyak penduduk kota itu yang terjebak di antara kedua belah pihak.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top