Bapanas: Harga Pangan Hari Ini Fluktuatif, Minyak Goreng Rp18.050 per Kg
Pedagang menunjukkan minyak goreng Minyakita di Pasar Anyar, Kota Tangerang, Banten, Senin (15/7/2024).
Foto: ANTARA/Sulthony HasanuddinJAKARTA - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat harga sejumlah komoditas pangan pada Jumat (4/10) secara umum fluktuatif, harga bawang naik sedangkan minyak goreng kemasan sederhana turun menjadi Rp18.050 per kilogram (kg).
Berdasarkan data dari Panel Harga Bapanas pukul 09.40 WIB, harga pangan di tingkat pedagang eceran secara nasional, beras premium naik 0,45 persen atau Rp70 menjadi Rp15.570 per kg.
Sedangkan, harga beras medium turun 0,29 persen atau Rp40 menjadi Rp13.530 per kg; lalu beras stabilitas pasokan dan harga pangan (SPHP) Bulog stabil di harga Rp12.560 per kg.
Selanjutnya, harga komoditas bawang merah naik 0,82 persen atau Rp230 menjadi Rp28.450 per kg; lalu bawang putih bonggol juga naik 0,68 persen atau Rp270 menjadi Rp40.030 per kg.
Kemudian, harga komoditas cabai merah keriting naik 0,93 persen atau Rp290 menjadi Rp31.380 per kg; sedangkan cabai rawit merah turun 1,44 persen atau Rp640 menjadi Rp43.660 per kg.
Berikutnya, harga daging sapi murni naik 0,69 persen atau Rp930 menjadi Rp135.840 per kg; daging ayam ras naik 2 persen atau Rp690 menjadi Rp33.770 per kg; dan telur ayam ras naik 0,77 persen atau Rp220 menjadi Rp28.660 per kg.
Berikutnya, harga kedelai biji kering (impor) juga terpantau turun 0,56 persen atau Rp60 menjadi Rp10.720 per kg; lalu gula konsumsi turun 0,22 persen atau Rp40 menjadi Rp17.880 per kg.
Kemudian, harga minyak goreng kemasan sederhana turun 0,93 persen atau Rp170 menjadi Rp18.050 per kg; lalu minyak goreng curah juga turun 0,31 persen atau Rp50 menjadi Rp16.340 per kg.
Berikutnya, harga tepung terigu curah terpantau turun 1,96 atau Rp200 menjadi Rp9.990 per kg; lalu tepung terigu non curah juga turun 0,99 persen atau Rp130 menjadi Rp12.980 per kg.
Kemudian, harga jagung di tingkat peternak naik 1,65 persen atau Rp100 menjadi Rp6.160 per kg; lalu harga garam halus beryodium terpantau turun 2,59 persen atau Rp300 menjadi Rp11.300 per kg.
Berikutnya, harga ikan kembung naik 3,69 persen atau Rp1.370 menjadi Rp38.530 per kg; sedangkan harga ikan tongkol turun 1,11 persen atau Rp350 menjadi Rp31.290 per kg; begitu pun ikan bandeng turun 2,20 persen atau Rp730 menjadi Rp32.500 kg.
Redaktur: Lili Lestari
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 3 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- MMKSI Luncurkan Varian Baru Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense,
- Dubes RI untuk Belanda: Dukungan BNI pada KMILN Tegaskan Posisinya sebagai Bank Global
- IDI Kabupaten Banyumas Bagikan Cara Tepat Obati Penyakit Tekanan Darah Tinggi yang Efektif
- IDI Jawa Tengah BagikanTips Kesehatan Cara Cepat Hamil Setelah Haid
- Khofifah - Emil Ajak Pendukung Doa Bersama dan Sukseskan Pilgub Jatim