Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ekonomi Global

Bank Dunia Prediksi Pertumbuhan Ekonomi RI 4,4 Persen Tahun 2021

Foto : Sumber: World Bank – Litbang KJ/and
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Bank Dunia memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun ini mencapai 4,4 persen. Angka tersebut lebih rendah daripada proyeksi Juni 2020 sebesar 4,8 persen.

Bank Dunia mengeluarkan laporan terbaru berjudul Global Economic Prospects terkait pertumbuhan ekonomi di dunia termasuk Indonesia pada 2021. Produk domestik bruto Tanah Air diprediksi tetap seperti proyeksi sebelumnya.

Laporan terakhir Bank Dunia akhir tahun lalu, ekonomi Indonesia akan tumbuh 4,4 persen pada 2021 dengan estimasi minus 2,2 persen pada 2020. Adapun laporan terbaru Bank Dunia mencatat proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun ini tidak akan berubah.

"Aktivitas ekonomi di wilayah tersebut [Asia Timur dan Pasifik] diperkirakan akan tetap di bawah tren prapandemi pada akhir 2021, yang mencerminkan kerusakan yang bertahan lama dari guncangan Covid-19. Investasi dan produktivitas diperkirakan akan tetap tertekan dan ketidakpastian kemungkinan akan tetap tinggi," tulis dalam laporan tersebut.

Bank Dunia memperkirakan pemulihan ekonomi Indonesia rapuh. Perwujudan sejumlah risiko penurunan dapat menggagalkan pemulihan yang diproyeksikan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Djati Waluyo, Antara

Komentar

Komentar
()

Top