Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Australia dan Papua Nugini Umumkan Kesepakatan Keamanan

Foto : AFP/Andrew Kutan

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape (kiri) dan PM Australia Anthony Albanese pada pertemuan bilateral di Port Moresby pada 12 Januari 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

SYDNEY - Australia dan Papua Nugini mencapai kesepakatan keamanan pada Kamis (7/12). Perjanjian ini memperkuat hubungan Australia dengan negara tetangga utamanya di Pasifik yang terus-menerus didekati Tiongkok.

Canberra mendorong perjanjian yang lebih substantif pada awal tahun ini, namun Papua Nugini menolak keras karena para pemimpin khawatir perjanjian tersebut akan merusak "hak kedaulatan" negara tersebut.

Perjanjian ini berfokus pada keamanan dalam negeri Papua Nugini, seiring dengan upaya polisi untuk memberantas perdagangan senjata, penyelundupan narkoba, dan kekerasan suku.

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan kesepakatan itu mencakup "spektrum keamanan yang luas", termasuk kepolisian dan dukungan terhadap sistem peradilan negara tersebut.

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese mengatakan hal ini akan membantu "stabilitas regional" di Pasifik.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top