Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tata Keuangan I Inspektorat Diminta Mengusut Tuntas

Atasan Paksa Petugas PPSU Pinjam Uang "Online"

Foto : ANTARA/Siti Nurhaliza

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Sunter, Jakarta Utara, Jumat (7/7/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Warga harus berhati-hati dan bijak menggunakan pinjol. Kalau tidak arif, bisa menjadi ­masalah.

JAKARTA - Di tengah banyaknya masyarakat yang terjerat pinjaman online (pinjol), seorang atasan Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) malah memaksa anak buah agar meminjam uang online. Kasus ini terjadi di Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara. Tak pelak kasus tersebut membuat geram Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, Jumat (7/7).

"Saya minta Inspektorat DKI mendalami masalah PPSU yang dipaksa atasannya meminjamkan uang melalui online hingga koperasi simpan-pinjam," tandas Heru.

"Terkait isu tersebut, saya juga baru saja bertanya ke Wali Kota. Kalau memang salah, ya kita proses. Saya minta Inspektorat mendalami kasus tersebut," tandas Heru di Sunter, Jakarta Utara.

Heru menegaskan warga harus berhati-hati dan bijak dalam menggunakan pinjol.

"Ya, memang pinjol ini kalau tidak arif menggunakannya bisa menjadi masalah," ujar Heru. Sebelumnya, Kelurahan Kelapa Gading Barat tengah mengklarifikasi pengakuan seorang petugas PPSU bernama Maulana (53).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top