Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pesta Demokrasi -- Bawaslu Masifkan Sosialisasi Penguatan Netralitas ASN

Asumsi Presiden Setuju Tunda Pemilu 2024 Terbantahkan

Foto : istimewa

Direktur Eksekutif Indonesian Presidential Studies (IPS), Nyarwi Ahmad

A   A   A   Pengaturan Font

Polemik terkait tudingan kepada Presiden Joko Widodo setuju dengan penundaan pemilu terbantahkan setelah terjadinya pertemuan dengan KPU untuk memastikan Pemilu 2024 digelar 14 Februari.

JAKARTA - Berbagai asumsi dan tudingan pihak-pihak yang mengatakan Presiden Joko Widodo setuju dengan penundaan pemilu akhirnya terbantahkan.

"Asumsi orang yang mengatakan presiden setuju dengan penundaan pemilu, saya kira itu terbantahkan 100 persen," ungkap Direktur Eksekutif Indonesian Presidential Studies (IPS), Nyarwi Ahmad, dalam keterangan di Jakarta, kemarin.

Pertemuan Jokowi dengan pimpinan KPU, menurut dia, menjadi bantahan terkait isu pemilu yang belakangan menjadi polemik seperti penundaan pemilu, penambahan, dan perpanjangan masa jabatan presiden.

Ahmad menyebutkan pertemuan Jokowi dan KPU sebagai bentuk komitmen Jokowi dalam memelihara demokrasi. Jokowi ketika pertemuan lanjutnya menyatakan dukungan penuh pada seluruh tahapan dan pelaksanaan Pemilu 2024.

"Saya kira justru menunjukkan komitmen dia terhadap kelangsungan terjaganya sistem demokrasi kita dengan baik melalui mekanisme pemilu lima tahunan," ujar dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top