Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Blok Negara Berkembang I Indonesia Masih Kaji Keikutsertaan

Arab Saudi Resmi Gabung dengan BRICS

Foto : AFP/Khaled DESOUKI 

Menteri Luar Negeri Saudi Faisal bin Farhan

A   A   A   Pengaturan Font

Di awal tahun baru ini, 6 negara bergabung dengan BRICS, yakni Argentina, Mesir, Ethiopia, Iran, Arab Saudi dan Uni Emirat Arab.

Riyadh - Televisi pemerintah Arab Saudi mengatakan bahwa kerajaan tersebut secara resmi bergabung dengan blok negara-negara BRICS pada Selasa 2 Januari 2024.

Menteri Luar Negeri Arab Saudi sebelumnya mengatakan pada Agustus bahwa kerajaannya akan mempelajari secara terperinci sebelum diusulkan bergabung pada 1 Januari untuk mengambil "keputusan yang tepat."

Pangeran Faisal bin Farhan mengatakan kelompok BRICS adalah "saluran yang bermanfaat dan penting" untuk memperkuat kerja sama ekonomi.

Blok BRICS sebelumnya mencakup Brasil, Russia, India, Tiongkok, dan Afrika Selatan. Namun kini keanggotannya bertambah dengan bergabungnya Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Mesir, Iran, dan Ethiopia.

Masuknya Arab Saudi terjadi di tengah ketegangan geopolitik antara Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok, dan perluasan pengaruh Beijing terhadap Arab Saudi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : andes
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top