
ANRI Sediakan Layanan Virtual Diorama Sejarah
Foto: IstimewaJAKARTA - Di masa pandemi, layanan publik yang bersifat langsung dibatasi. Layanan virtual pun jadi pilihan untuk menghindari potensi penularan Covid-19 akibat adanya interaksi langsung yang melibatkan banyak orang. Maka, berbagai lembaga pun mulai menyediakan layanan virtual untuk publik.
Salah satu lembaga yang menyediakan layanan virtual adalah Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI). Layanan yang disediakan adalah layanan virtual diorama sejarah perjalanan bangsa.
Menurut Pranata Hubungan Masyarakat (Humas) Madya yang juga Koordinator Fungsi Humas ANRI, Suminarsih, kondisi pandemi memang mengharuskan lembaga-lembaga publik mengubah pola layanan publiknya. Tapi, dengan dukungan teknologi informasi, kendala itu bisa dicarikan solusinya.
"Kondisi pandemi danketerpisahan jarak tidak menjadi penghalang untuk memberikan layanan diorama sejarah perjalanan bangsa kepada publik, karena layanan ini dilaksanakan secara virtual," kata Suminarsih dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (25/8).
Maka, kata dia, bagi masyarakat yang berminat untuk melaksanakan kunjungan virtual diorama sejarah perjalanan bangsa dapat mengajukan permohonan.
"Bisa mengajukan permohonan dulu melalui tautan https://www.anri.go.id/kunjungi-kami. Atau jika ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, bisa menghubungi Biro Perencanaan dan Humas ANRI. Bisa melalui email[email protected]atautelepon ke 021 7805851 extension 807," ujarnya.
Salah satu yang sudah melakukan kunjungan virtual itu adalah siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) di Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Dengan difasilitasi oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Tarakan, beberapa hari yang lalu para siswa SD di Tarakan ini bisa mengunjungi diorama sejarah secara virtual.
"Kami menyampaikan apresiasinya kepada Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Tarakan yang telah memfasilitasi siswa SD untuk mengunjungi diorama sejarah secara virtual," katanya.
Layanan virtual diorama sejarah perjalanan bangsa Indonesia juga, lanjut Suminarsih, adalah bentuk dukungan ANRI terhadap pelaksanaan belajar dari rumah di tengah pandemiCovid-19.
Dia cukup kaget para siswa SD di Tarakan itu begitu antusias dan bersemangat ingin mempelajari sejarah perjalanan bangsa Indonesia lewat layanan diaroma yang disediakan ANRI.
"Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Tarakan yang memfasilitasi sekitar 80 siswa SD kelas 5 dan 6 untuk mengunjungi diorama sejarah perjalanan bangsa ANRI secara virtual. Kunjungan berlangsung selama 60 menit, dimulai pukul 09.30 sampai 10.30 WIB," ujarnya.
Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Tarakan, Hery Purwono, berharap dengan disediakannya layanan virtual diaroma sejarah perjalanan bangsa dapat menumbuhkan semangat cinta tanah air di kalangan pelajar.
"Apalagi kegiatan kemarin bertepatan dengan momentum peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Republik Indonesia," kata Hery. ags/N-3
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Agus Supriyatna
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
- 2 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 3 Warga Jakarta Wajib Tau, Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja
- 4 Mantap, Warga Jakarta Kini Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja tanpa Harus Nunggu Hari Ulang Tahun
- 5 Lingkungan Hidup, Pemerintah Bakal Terapkan Sanksi Paksaan di Puncak
Berita Terkini
-
Gubernur DKI Jakarta Dukung Peluncuran QRIS TAP untuk Transportasi Publik
-
Tips Mempercantik Ruang Tamu Agar Terlihat Estetik di Hari Lebaran
-
Duterte Ditahan ICC karena Menewaskan 6200-an Orang, HNW: Netanyahu Lebih Layak Ditahan ICC
-
Polri Pamerkan Narkoba yang Disita antara Januari hingga Februari 2025
-
Pesawat American Airlines Terbakar saat Mendarat di Colorado