Kamis, 14 Nov 2024, 20:15 WIB

AmanSob Gelar HARMONY 2024: Dorong Kolaborasi dan Inovasi AI dalam Interaksi Pelanggan di Indonesia

AmanSob menyelenggarakan acara HARMONY 2024 yang mengupas peran penting teknologi Conversational AI dalam mendukung interaksi pelanggan di Habitate, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (13/11).

Foto: istimewa

JAKARTA - AmanSob, perusahaan di bidang technology provider and services menggelar acara HARMONY 2024 yang bertujuan memperkuat kolaborasi antara customer, brand, dan chat automation melalui pemanfaatan teknologi Conversational AI. Dengan tema besar mengenai kolaborasi antara customer and partner, acara ini menjadi wadah inspiratif bagi para pelaku bisnis untuk memahami lebih dalam tentang peran teknologi AI dalam mengoptimalkan interaksi dengan pelanggan.

Melalui kerja sama dengan LivePerson sebagai technology provider dan layanan terpercaya, AmanSob berkomitmen untuk memberikan solusi chat automation yang dapat menghadirkan interaksi yang lebih personal dan efektif bagi brand di Indonesia.

Acara HARMONY, yang dilangsungkan pada Rabu (13/11), di Habitate, Kuningan, Jakarta Selatan, ini menghadirkan pembicara-pembicara ahli di bidangnya dan dihadiri oleh para praktisi bisnis dari berbagai sektor. Dalam acara ini, para peserta berkesempatan untuk mengeksplorasi bagaimana Conversational AI dapat menjadi solusi penting bagi tantangan interaksi pelanggan, sekaligus meningkatkan kualitas layanan yang diberikan.

“Tren saat ini berfokus pada generative AI. Kami ingin melihat bagaimana teknologi ini dapat memberikan manfaat luas, tidak hanya untuk layanan pelanggan, tetapi juga untuk pemasaran melalui conversational AI yang memberikan pengalaman interaksi yang optimal,” Jelas Founder & Business Director AmanSob, Dipo Adrian Pratama.

HARMONY tidak hanya bertujuan untuk mengenalkan teknologi chat automation, tetapi juga menandai keseriusan AmanSob dan LivePerson dalam menghadirkan solusi conversational experience di Indonesia.

Dipo juga mengatakan di tahun 2025, AmanSob merancang inovasi terbaru dalam teknologi AI untuk biometric, yakni voice biometrics. Solusi ini diharapkan dapat memperkuat sektor keamanan digital dan mendukung kebutuhan pasar yang berkembang di Indonesia.

“Kita dapat menghadirkan solusi AI baru di bidang biometrics, yaitu voice biometrics. Dengan tambahan solusi ini, kami optimis dapat berkolaborasi dan menemukan solusi yang lebih efektif untuk mendukung kebutuhan pasar di Indonesia,” ujar Dipo.

Menurutnya, dengan kehadiran teknologi ini, Amansob berupaya untuk memberikan nilai tambah bagi industri yang memerlukan otentikasi biometrics yang lebih efisien dan aman, seperti perbankan, e-commerce, dan sektor publik.

Sementara itu, Director of Partner Strategy and Operations, APJ LivePerson, Evan Tanuhardja mengatakan LivePerson berharap AmanSob akan terus menjadi mitra strategis mereka di Indonesia, membantu memperluas pasar dengan solusi inovatif dan kreatif yang dapat memenuhi kebutuhan bisnis lokal.

“Harapan saya, AmanSob dapat terus menjadi partner LivePerson, mengembangkan pasar di Indonesia, dan terus kreatif dalam memberikan use case yang relevan,” ujar Evan.

Evan menyarankan agar para pengguna generative AI tidak merasa takut, karena teknologi ini merupakan bidang yang terus berkembang. Ia juga mendorong mereka untuk tidak ragu memulai sesuatu yang baru, karena arah perkembangan teknologi ini belum dapat diprediksi sepenuhnya.

“Untuk para pengguna generative AI, jangan takut. Ini adalah domain yang terus berkembang, jadi jangan ragu untuk memulai sesuatu yang baru. Kita tidak pernah tahu ke mana arah perkembangan teknologi ini akan membawa kita,” jelasnya.

Sejak pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 2023, AmanSob telah tumbuh bersama LivePerson dan berhasil mendukung berbagai industri dengan solusi AI yang inovatif. Hingga saat ini, sejumlah perusahaan dari sektor perbankan, retail, hingga layanan publik telah mempercayakan kebutuhan interaksi digital mereka kepada AmanSob dan LivePerson, memperkuat kehadiran AmanSob sebagai mitra strategis di pasar Indonesia.

Melalui HARMONY, AmanSob menegaskan kembali misinya untuk terus berinovasi dalam mengembangkan teknologi yang dapat membantu brand membangun hubungan yang lebih erat dengan pelanggan. Di masa depan, AmanSob bersama LivePerson akan terus mendukung transformasi digital di Indonesia melalui solusi Conversational AI yang berfokus pada keunggulan operasional, peningkatan loyalitas pelanggan, serta memperkuat citra brand yang lebih responsif dan adaptif terhadap kebutuhan pelanggan.

Redaktur: Sriyono

Penulis: -

Tag Terkait:

Bagikan: