Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Alasan Anak Milenial dan Gen Z Beli Mobil Listrik, dari Ingin Cari Jodoh hingga Sayang Keluarga

Foto : The Conversation/Shutterstock/Owlie Productions

Terkesan postif dan menciptakan citra positif, responden menilai membeli mobil listrik dapat membantu mencari pasangan.

A   A   A   Pengaturan Font

Hal ini muncul karena membeli dan menggunakan mobil listrik dipandang sebagai perilaku sosial yang altruistik, yaitu rela mengorbankan kepentingan diri sendiri untuk kepentingan masyarakat luas. Generasi muda yang membeli mobil listrik pada tahap awal peluncurannya seperti saat ini, atau dikenal dengan istilah early adopters, memiliki citra positif karena dipandang rela mengambil risiko dengan membeli produk yang relatif baru dan mengorbankan kenyamanan demi kepentingan lingkungan.

Tak hanya itu, penggunaan mobil setrum juga memberikan citra unik pada pemakainya, sehingga menambah peluang saat mereka mencari pasangan.

Survei kami juga menunjukkan pemilik mobil listrik yang jumlahnya semakin bertambah juga memunculkan komunitas-komunitas baru sebagai wadah untuk bersosialisasi bagi para generasi muda. Dengan kata lain, generasi muda menunjukkan keseimbangan pemikiran antara ekonomi (profit), hubungan (people), dan lingkungan (planet).

Peningkatan status

Berbagai studi sebelumnya menunjukkan bahwa motivasi untuk mendapatkan status terpandang atau gengsi di mata masyarakat mendasari generasi muda untuk membeli mobil listrik.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top