Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Akhirnya, Hong Kong Izinkan Warga Asing Masuk Mulai Mei Nanti, Setelah Dua Tahun Ditutup

Foto : The Straits Times

Angka kasus harian Covid di Hong Kong di bawah 1.000 selama lebih dari satu minggu sejak 3 Maret 2020. Hong Kong membuka pintu bagi non-residen untuk masuk ke hub keuangan itu.

A   A   A   Pengaturan Font

HONG KONG - Hong Kong akan mengizinkan non-residen masuk ke hub keuangan itu mulai Mei nanti. Kebijakan ini yang pertama kali sejak dua tahun. The Straits Times melaporkan, Sabtu (23/4).

Langkah kecil ini melonggarkan kebijakan pembatasan Covid-19 yang telah mengubah kota ini menjadi salah satu tempat paling terisolir di dunia.

Peraturan Hong Kong untuk maskapai yang membawa pasien terinfeksi Covid-19 juga akan dilonggarkan, demikian pernyataan pemerintah pada Jumat (22/4).

Bagi pelaku perjalanan luar negeri akan diberlakukan prosedur yang sama dengan warga Hong Kong, kata pemerintah.

Pengumuman ini dikeluarkan saat angka infeksi harian di bawah 1.000 selama lebih dari seminggu sejak terjadi puncaknya 70.000 lebih pada 3 Maret lalu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Lili Lestari

Komentar

Komentar
()

Top