Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

5 Penyebab Rasa Mual di Pagi Hari, Tak Melulu Soal Kehamilan

Foto : Freepik/Senivpetro

Ilustrasi seorang wanita merasa mual di pagi hari.

A   A   A   Pengaturan Font

Bagi wanita yang telah menikah, merasa mual di pagi hari memang diketahui sebagai salah satu tanda pertama awal kehamilan. Namun, Direktur Kesehatan Redirect Health, Dokter Janice Johnston mengatakan itu bukan satu-satunya penyebab mual di pagi hari.

"Ketika kita mendengar tentang mual di pagi hari, pikiran pertama kebanyakan orang adalah kehamilan," ujar Johnston, seperti dikutip dari Insider

Pada wanita hamil, mual di pagi hari atau morning sickness umumnya merupakan efek samping yang sangat umum khususnya pada trimester pertama. Kondisi ini mempengaruhi sekitar 7 dari 10 wanita hamil.

Umumnya, morning sickness terjadi karena hormon tertentu yang disebut human chorionic gonadotropin atau HCG. Johnston menjelaskan tubuh mulai memproduksi HCG segera setelah sel telur yang telah dibuahi menempel pada lapisan rahim, yang mengakibatkan rasa mual, dan dapat menyebabkan muntah.

Sementara secara umum, mual di pagi hari atau perasaan mual secara umum dapat disebabkan oleh berbagai hal, termasuk pola makan, gaya hidup, dan kesehatan mental. Berikut 6 penyebab rasa mual yang telah dirangkum dari Insider:
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top