Kepala Pesepak Bola Terima 25 Jahitan Dihajar Sepatu “Keeper”
- liga inggris
LONDON – Dia hanya mengucapkan terima kasih atas semua pesan baik penggemar. “Saya baik-baik saja dan berharap segera pulih,” jelas Mateta melalui akun resmi Instagram miliknya, dikutip Minggu.

Ket. Mateta
Doc: ist
Kaki Roberts mengenai kepala Mateta saat mencoba menyapu bola. Wasit Michael Oliver mengeluarkan kartu merah menit ke-8 setelah meninjaunya dengan Video Assistant Referee (VAR).
Tindakan Roberts ini membuat Mateta tergeletak dan menerima perawatan jangka panjang, termasuk oksigen di lapangan sebelum ditandu ke ambulans dan diangkut ke rumah sakit. Mateta kemudian digantikan oleh Edward Nketiah pada menit ke-15.
“Dia menerima perawatan spesial dan 25 jahitan di luka parah dekat telinga kirinya. Semua hasil scan jelas dan Mateta baik-baik saja,” kata keterangan resmi klub.
Dia sekarang akan beristirahat dan memulihkan diri pada hari-hari berikutnya di mana perkembangannya akan dipantau oleh dokter klub.
Pelatih Palace Oliver Glasner menyatakan kejadian itu bisa saja mengakhiri karir striker asal Prancis tersebut jika tendangan mengenai wajah Mateta dengan kaki lurus.
Sementara itu, pemilik Palace Steve Parish menggambarkannya sebagai tindakan paling konyol yang pernah dilihat.