Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Covid-19 Diprediksi Akan Terus Ada

11,32 Juta Warga Telah Divaksin Dosis Ketiga

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Covid-19 masih menjadi pandemi seiring dengan mutasi virus yang menyebabkan munculnya varian-varian baru yang lebih cepat menular.

JAKARTA - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan penduduk Indonesia yang telah menerima vaksin dosis ketiga (penguat) sudah mencapai 11.324.273 jiwa atau bertambah 1.107.988 pada Kamis (3/3), hingga pukul 12.00 WIB.

Dari data resmi yang diterima di Jakarta, sebanyak 146.204.141 jiwa mendapat vaksin dosis kedua. Terdapat penambahan 1.697.144 jiwa yang mendapat vaksin dosis kedua pada Kamis.

Vaksinasi dosis pertama sudah mencapai 191.110.409 orang atau terdapat penambahan harian 132.895 jiwa. Pemerintah menargetkan sasaran vaksinasi secara nasional mencapai 208.265.720 jiwa.

Sebelumnya, Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Siti Nadia Tarmizi, mengatakan upaya percepatan vaksinasi Covid-19 efektif menekan jumlah vaksin berpotensi kedaluwarsa pada akhir Februari 2022.

"Sejak kita mengidentifikasi ada sekitar 18 juta dosis vaksin yang akan memasuki masa kedaluwarsa, kita sudah upayakan percepatan suntikan vaksinasi dengan menggandeng TNI-Polri dalam kegiatan serbuan vaksin," kata Nadia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top